Snippet

Program Penulisan Naskah Audio




PENULISAN NASKAH AUDIO 
IDENTIFIKASI PROGRAM
1.      KELOMPOK PROGRAM    : PPAP SEJARAH
2.      JUDUL                                   : JANGAN KUASAI INDONESIA
3.      TOPIK                                   : PERJUANGAN MELAWAN
PENJAJAHAN DAN PERGERAKAN NASIONAL INDONESIA
4.      NOMOR PROGRM               :
5.      KOMPETENSI                      :KEMAMPUAN MEMAHAMI
PERJUANGAN PARA TOKOH DALAM MELAWAN PENJAJAH  DAN TOKOH PERGERAKAN.
6.      INDIKATOR                         : 1) MENYEBUTKAN FAKTA TENTANG
PENDARATAN DAN PENDUDUKAN JEPANG DI
INDONESIA, 2) MENJELASKAN USAHA-USAHA JEPANG MEMIKAT BANGSA INDONESIA, 3) MENJELASKAN BERBAGAI ORGANISASI MILITER YANG DIBENTUK JEPANG, 4) MENYEBUTKAN TOKOH-TOKOH YANG MEMIMPIN PUTERA, 5) MENJELASKAN TUJUAN DIBENTUKNYA PUTERA
7.      MATA PELAJARAN             : IPS SEJARAH
8.      SASARAN                             : SISWA KELAS V SD
9.      DURASI                                 : 18 MENIT
10.  PENULIS                               : WILLYA YUNIARTI
11.  PENGKAJI MEDIA              :
12.  PENGKAJI MATERI            :
13.  PRODUKSI                           : TP UNY
14.  MUSIK                                   : 1. ID’S TP UNY
  2. MUSIK PROGRAM
  3. TRANSISI
15.  SOUND EFFECT                  : 1. SUARA KERAMAIAN ANAK-ANAK
2.   SUARA TEPUK TANGAN
3.   SUARA BEL PULANG SEKOLAH
4.   SUARA BURUNG BERKICAU
5.   SUARA KAKI BERJALAN.
16.  PELAKU                                :

NO
NAMA PELAKU
SIFAT/WATAK
1
Guru
Sabar, baik, suka menasehati
2
Raka
Baik, suka mengejek
3
Bella
Baik, sabar, pintar, memiliki rasa ingin tahu yang tinggi
4
Anisa
Suka iseng, jail, suka mengejek











SINOPSIS
Seusainya istirahat sekolah, anak-anak masuk ke dalam kelas. Suasana masih riuh dan ramai, guru masuk mencoba untuk mendiamkannya. Dengan memberikan suatu sindiran halus dan motivasi untuk mendengarkan cerita dari gurunya, akhirnya mereka diam dan penasaran dengan apa yang ingin diceritakan gurunya tersebut. Setelah suasana cukup tenang, guru pun memulai cerita mengenai sejarah pendudukan Jepang di Indonesia. Siswa-siswa yang mulai tertarik makin serius mendengarkan gurunya, mereka mengajukan petanyaan-pertanyaan gurupun merasa senang karena hal tersebut akan memperluas pengetahuan mereka. Akan tetapi, ada juga anak yang selalu iseng dan jail yang dapat mengacaukan perhatian mereka atas pertanyaan yang diajukan. Meskipun demikian guru mampu untuk mengatasinya.
Di akhir penjelasan guru memberikan tugas rumah, yang nantinya akan mengasah kemampuan siswa untuk membaca dan mencari sumber materi yang berhubungan dengan apa telah disampaikan sebelumnya.

TREATMENT
1.      MUSIK PROGRAM
2.      SOUND EFFECT SUARA KERAMAIAN ANAK-ANAK
3.      Percakapan awal sebagai pembuka
4.      ID’S PROGRAM
5.      Narator mengawali program dengan mengucapkan selamat datang, judul program dan tujuan dari program
6.      Segmen I : guru menceritakan tentang pendaratan dan pendudukan Jepang di Indonesia serta tujuannya. Selain itu, guru juga menceritakan upaya-upaya yang dilakukan Jepang untuk memikat bangsa Indonesia
7.      MUSIK TRANSISI
8.      Narator mengulang singkat isi dari percakapan dan memberikan kesimpulan
9.      MUSIK TRANSISI
10.  Segmen II : tiga siswa, yakni Raka, Bella, dan Anisa yang membahas tentang organisasi-organisasi militer bentukan Jepang
11.  MUSIK TRANSISI
12.  Narator memberikan kesimpulan atas percakapan tiga siswa tersebut
13.  ID’S PROGRAM
14.  Narator menutup program
15.  MUSIK PROGRAM

NO
PELAKU/MUSIK/SUARA
KALIMAT/MUSIK/SOUND EFFECT
1
MUSIK
ID’S TP UNY
2
SFX
SUARA KERAMAIAN ANAK-ANAK
3
GURU
Aduh..aduh, suara kalian merdu sekali sih..
4
SISWA
Mau konser Bu...
5
SISWA
Paduan suara kan segera dimulai Bu.. hehe
6
MUSIK
ID’S PROGRAM
7
NARATOR
Sobat pintar, selamat datang pada program pembelajaran Ilmu Pengetahan Sosial untuk Sekolah Dasar kali ini dengan judul “Jangan Kuasai Indonesia”. Dengan program ini sobat pintar akan mengetahui bagaimana perjuangan para tokoh dalam melawan penjajah dan tokoh pergerakan. Mari kita ikuti bersama.
8
GURU
Aduh..aduh, suara kalian merdu sekali sih..
9
SISWA
Mau konser Bu...
10
SISWA
Paduan suara kan segera dimulai Bu.. hehe
11
GURU
Hmm,,(MENGHELA NAFAS) kalian mau konser apa mau dengar cerita bu guru?
12
BELLA
Cerita tentang apa bu?
13
GURU
Cerita menarik tentang sejarah,, kalian pasti suka. Sayang sekali lho kalau dilewatkan.
14
RAKA
Sssttttt,,, hayo diam semua.! Siapa yang tidak diam nanti aku pukul..
15
SISWA
Wah.. pak ketua marah.. awas bahaya ini (MENGEJEK).
Iya,nanti kalau ngamuk seperti singa... hahaaha
16
GURU
Sudah..sudah... kalian ini malah ribut sendiri.
Raka, kamu lain kali jangan begitu.
17
RAKA
Iya Bu, maaf. Tadi cuma menyuruh teman-teman diam.
18
GURU
Ya sudah,,
Nah anak-anak, kali ini ibu akan menceritakan kepada kalian tentang pendudukan Jepang di Indonesia.
19
BELLA
Bu... apa orang Jepang dulu pernah tinggal di Indonesia? Kapan? Dan tinggal dimana?
20
ANISA
Tinggal di rumah ku Bel... aku suruh ngepel tuh orang Jepang.
21
BELLA
Hahh (KAGET),,apa iya??
22
ANISA
He’em... kenapa tidak percaya ya?
23
RAKA
Jangan percaya sama Nisa,,dia kan suka iseng. Jangan-jangan dia yang disuruh ngepel sama orang Jepang... hhahaha (MENGEJEK).
24
BELLA
Ahh,kalian ini bercanda mulu.. aku ‘kan lagi serius dengerin bu guru.
25
ANISA
Idich,gitu aja marah. Tambah cantik lho nanti.
26
RAKA
Hahaha, itu kan karena kamu Nis..
Bu... apa tujuan orang Jepang itu di Indonesia? Berlibur ya?
27
GURU
Hhmmmm,,lain kali kalau ada yang tanya di dengarkan ya, kalau bisa di jawab.. jangan malah ribut sendiri seperti tadi. Baiklah, ibu akan menceritakan pada kalian. Benar apa yang dikatakan Bella, Jepang memang pernah tinggal di Indonesia, pertama kali mendarat tanggal 12 Januari 1942 tepatnya di Tarakan, Kalimantan Timur dan selanjutnya ke Balikpapan.
Maksud kedatangan Jepang ke Indonesia yakni ingin membebaskan Asia dari penjajahan-penjajahan negara Barat.
28
RAKA
Berarti Jepang membantu kita dalam perang melawan sekutu ya Bu?
29
GURU
Tidak juga,, itu semua hanyalah kebohongan yang dibuat Jepang, karena kenyataannya Jepang tidak pernah membantu Indonesia. Bahkan sebenarnya yang menjadi tujuan Jepang datang ke Indonesia adalah ingin menjadikan Asia sebagai kesatuan wilayah di bawah pimpinannya.
30
BELLA
Maksudnya Jepang ingin menjadi pemimpin negara Indonesia Bu? Apakah keinginannya itu dapat tercapai?
31
GURU
Benar,,. Tentu saja tercapai, terbukti pada tanggal 1 Maret 1942 tentara Jepang mulai menguasai Pulau Jawa yaitu pantai Eretan, Indramayu. Selain itu Subang, Kalijati, Jawa Barat juga berhasil dikuasai Jepang.
32
RAKA
Kok bisa begitu bu? (BINGUNG). Apa yang dilakukan jepang sehingga mudah menguasai Jawa?
33
GURU
Itu karena Jepang melakukan suatu usaha atau upaya untuk memikat hati rakyat Indonesia, salah satunya adalah dengan melakukan propaganda.
34
BELLA
Propaganda?? Apa itu maksudnya?
35
GURU
Dengan menyebarkan suatu pesan yang terlebih dahulu telah direncanakan, secara sistematis untuk mempengaruhi seseorang atau bangsa untuk melakukan kegiatan tertentu.
36
ANISA
Jadi, seperti mau memberikan iming-iming kepada orang lain ya bu?
37
RAKA
Betul,, seperti kamu yang selalu diimingi-imingi hadiah kalau mendapat nilai bagus.. tapi kenyataannya tidak pernah kan?haha
38
ANISA
Ehh,,ngejek..!! ya pernah lah. Aku kan pintar, jadi selalu mendapat nilai bagus.
39
RAKA
Masa sih? Tapi tidak pernah bisa ngalahin aku kan?
40
BELLA
Raka, tidak usah sombong gitu ah... yang punya nilai tertinggi diam aja kok.. (MENYINDIR)
41
ANISA
Hahaaha.. benar kata Bella,,, kasihan deh kamu Raka.!
42
GURU
Aduh,aduh.. kalian bertiga ini tidak bosan-bosannya saling mengejek satu sama lain. Semua anak-anak ibu ini pintar, asalkan rajin rajin belajar dan tidak kebanyakan bermain.
43
SISWA
Iya bu.... siap.!
44
BELLA
Lalu bagaimana cara Jepang melakukan propaganda tersebut? Apakah dengan di iming-imingi juga bu?
45
GURU
Iya, dengan mengatakan bahwa Jepang mengadakan peperangan di Asia tujuannya adalah ingin membebaskan Asia dari penjajahan negara Barat. Propaganda Jepang itu terkenal dengan sebutan 3A. Hayo siapa yang tahu apa itu 3A?
46
SISWA
Haduh,, ap ya? Kamu tau gak?
47
SFX
SUARA ANAK-ANAK BERDISKUSI
48
ANISA
Ayo, Bella... kamu pasti tau...kan pintar,,
49
BELLA
Hmmm,,, kalau tidak salah Jepang Pemimpin Asia, Jepang Pelindung Asia, Jepang Cahaya Asia...
50
GURU
Tepat sekali,, benar yang dikatakan Bella. Kita beri tepuk tangan.
51
SFX
SUARA TEPUK TANGAN
52
RAKA
Wuihh,,,hebat kamu Bel...
53
ANISA
Lalu apa maksud dari pemimpin, pelindung, dan cahaya Asia itu Bu?
54
GURU
Hmm,,, Jepang tersebut telah dianggap sebagai kakak dari bangsa Indonesia, sehingga layaknya seorang kakak harus menjaga atau melindungi adik-adiknya, memimpin dan memberi contoh yang baik. Akan tetapi, kenyataannya Jepang tidak seperti itu.
55
ANISA
Lalu seperti apa Bu? Apakah selalu melakukan penyiksaan terhadap bangsa Indonesia?
56
GURU
Benar,, semua yang dikatakan Jepang tidaklah sesuai dengan kenyataan. Jepang melakukan tindakan yang semena-mena terhadap bangsa. Selain itu, Jepang juga banyak memeras tenaga rakyat untuk bekerja secara paksa, sehingga menimbulkan penderitaan yang berat bagi bangsa Indonesia.
57
RAKA
Kejam sekali Jepang..!! kalau dulu aku sudah ada pasti aku gak mau disuruh seperti itu dan akan aku hajar semua orang Jepang itu.
58
ANISA
Iya,,benar.. aku juga ikut menghajarnya. Aku dukung kamu Raka...
59
GURU
Ahhh,,,sudah-sudah.. jangan emosi begitu. Bangsa Indonesia dulu juga cukup pintar.. terbukti gerakan 3A tersebut tidak mendapat simpati dari rakyat, sehingga gerakan tersebut dibubarkan.
60
BELLA
Kalau cara tersebut tidak berhasil dan dibubarkan, lalu apa yang selanjutnya dilakukan Jepang Bu?
61
GURU
Pada tanggal 1 Maret 1943, Jepang mendirikan Pusat Tenaga Rakyat (Putera) untuk mendapat dukungan dari rakyat Indonesia.
62
ANISA
Siapa yang menjadi anggotanya Bu? Dan apa tugas Putera itu?
63
GURU
Jepang sengaja memilih pemimpin Putera dari tokoh Indonesia, seperti Ir. Soekarno, Drs. Moh. Hatta, K.H. Mas Mansyur, dan Ki Hajar Dewantara. Tugas Putera adalah menghapus pengaruh Barat, mempertahankan Asia Raya, dan menyebarluaskan bahasa Jepang.
64
BELLA
Bukankah itu tokoh-tokoh penting untuk Indonesia ya? Kok mau bekerjasama dengan Jepang, yang ingin merebut negara tercinta ini?
65
ANISA
Karena tokoh Indonesia itu pintar, sehingga mempunyai maksud lain.. iya kan Bu?
66
GURU
Iya benar sekali,, para pemimpin nasional itu memanfaatkan Putera untuk membangkitkan semangat nasionalisme. Lama-kelamaan perkembangan Putera tidak menguntungkan bagi Jepang, sehingga Jepang membentuk organisasi baru.
67
RAKA
Organisasi apa Bu? Dan apa tujuannya organisasi tersebut?
68
GURU
Tahun 1942 mendirikan Jawa Hokokai (Perhimpunan Kebangkitan Jawa) dipimpin oleh para pejabat pemerintahan Jepang. Jawa Hokokai bertugas menghimpun tenaga rakyat untuk dijadikan pekerja paksa (romusha) seperti apa yang telah ibu jelaskan tadi. .
69
BELLA
Jadi,, Jepang memanfaatkan tenaga rakyat untuk bekerja secara paksa? Bekerja apa Bu?
70
GURU
Benar, rakyat dipaksa untuk menanam pohon jarak yang digunakan untuk bahan baku minyak pelumas yang hasilnya diserahkan kepada pemerintahan Jepang.
71
ANISA
Wah,, berarti Jepang memang benar-benar curang. Jahat terhadap rakyat Indonesia.! Harus dilawan itu...
72
SFX
BEL PULANG SEKOLAH BERBUNYI
73
GURU
Sudah...sudah... bel sudah berbunyi. Besok kita lanjutkan lagi. Dan untuk tugas dirumah ibu meminta kalian mencari organisasi militer bentukan Jepang. Minggu depan kita bahas bersama.
74
SISWA
(SEREMPAK) iya Bu....!!
75
MUSIK
TRANSISI
76
NARATOR
Sobat pintar, telah kita dengarkan percakapan siswa dan guru tentang pendaratan dan pendudukan Jepang di Indonesia, beserta usaha-usaha yang dilakukan Jepang untuk memikat bangsa Indonesia. Jepang memang memiliki kekuatan yang sangat besar untuk menguasai kawasan Asia. Akan tetapi bangsa Indonesia tidak hanya diam atas apa yang dilakukan Jepang. Untuk mengetahui organisasi apa yang dibentuk Jepang dalam menghadapi sekutu, marilah kita ikuti percakapan berikut ini.
77
MUSIK
TRANSISI
78
SFX
SUARA BURUNG BERKICAU DAN SUARA KAKI BERJALAN
79
ANISA
Bella... bella,,, (OFF MIKE) kami berdua datang....
80
RAKA
Sstttt,,,kamu ini datang ke rumah orang kok teriak-teriak.
81
ANISA
Hehehe.. biarkan saja,, sudah terbiasa.
82
RAKA
Yee,,kan gak sopan kalau seperti itu... kamu ini dinasehati kok kayak gitu.
83
ANISA
Iya,,ya... maaf..!
84
BELLA
Hey,, ayo masuk. Bagaimana kalian sudah cari tugasnya? Kalau sudah ayo kita gabung materinya, tentang organisasi militer bentukan Jepang kan?
85
ANISA
iya,,tapi aku belum dapat.. aku belum punya bukunya.
86
RAKA
Huuu... dasar malas. Bagaimana mau rajin membaca kalau buku aja gak punya.
87
BELLA
Ya sudah, tidak apa-apa. Aku dapat 2 kok.. kamu Raka?coba bacakan, nanti aku catat..
88
RAKA
Dapat dong,, organisasi ini namanya Seinindan, di bentuk tanggal 29 April 1943. Anggotanya berusia antara 14-22 tahun.
89
BELLA
Seinindan itu seperti apa? Dan apa tujuan dibentuknya Seinindan itu?
90
RAKA
Seinindan merupakan barisan pemuda, tujuannya untuk mendidik dan melatih para pemuda agar dapat mempertahankan tanah airnya dengan kekuatan sendiri. Akan tetapi Jepang mempunyai maksud lain dari organisasi ini.
91
ANISA
Maksudnya bagaimana?
92
RAKA
Jepang membentuk Seinindan untuk mempersiapkan pemuda Indonesia yang terlatih dalam menghadapi serangan sekutu.
93
ANISA
Jadi,, Jepang memanfaatkan pemuda-pemuda Indonesia untuk dilatih dalam bidang militer sebagai calon tenaga bantuan untuk menghadapi sukutu?
94
BELLA
Iya, memang benar.. kalau menurutku semua organisasi militer bentukan Jepang bertujuan untuk membantunya dalam peperangan. Tapi selain itu juga memberikan keuntungan bagi bangsa Indonesia.  
95
ANISA
Apa untungnya? Bukankah Jepang telah melakukan penjajahan secara militer?
96
BELLA
Iya juga sih... tapi dengan organisasi militer bentukan Jepang ini akan melatih tenaga pemuda Indonesia untuk belajar bagaimana cara berperang dan menghadapi sekutu. Seenggaknya mereka telah memiliki bekal pengetahuan.
97
RAKA
Ya,, setuju dengan Bella.. terus kamu menemukan organisasi apa Bel?
98
BELLA
Oh iya... aku menemukan Keibondan dan Heiho.
99
RAKA
Apa itu Keibondan dan Heiho?
100
ANISA
Ya ampun... Bondan dan Hello itu lho,, yang lagunya ya sudahlah dan ular berbisa.... masa gak tahu??
101
RAKA
Hehh, ngawur kamu.! Kalau itu sih aku tahu... kan lagu favoritku...
102
ANISA
Hahahaa... cocok sama lagunya,, kamu kan ular berbisa.! (MENGEJEK)
103
RAKA
Enak saja, kamu itu yang ular berbisa... mulutnya beracun,sering ngejek orang.
104
BELLA
Aduh, kalian berdua lucu deh.. sampai buatku tertawa melihat kalian saling mengejek.. dilanjutin tidak nih?
105
ANISA
Aku memang lucu Bel,, ahh imut-imut lagi... kalau gak ada aku, kalian pasti gak bisa tertawa dan serius mengerjakan tugas.
106
RAKA
Ahh,sudah.. aku gak mau lagi dengerin kamu ngoceh... ayo Bel,jelasin yang tadi..
107
BELLA
Hahaha.... sudah Nis, omongan Raka jangan dimasukin hati. Baiklah aku kan jelasin.. keibondan itu adalah barisan polisi, dan heiho itu kesatuan pembantu angkatan laut dan angkatan darat Jepang.
108
RAKA
Apakah ada syarat khusus untuk masuk ke organisasi itu?
109
BELLA
Kalau keibondan syaratnya pemuda dewasa dan berusia 23-35 tahun. Heiho adalah pemuda berusia 18-25 tahun dan sehat jasmani dan rohani karena tenaga bantuan ini kan maju ke medan perang.
110
RAKA
Oh... ok,,sudah aku catat semua... organisasi militer bentukan Jepang adalah Seinindan, Keibondan, dan Heiho..
111
BELLA
Sipp... berarti tinggal dikumpul besok..
112
RAKA
Oke...
113
MUSIK
TRANSISI
114
NARATOR
Sobat pintar, telah kita dengarkan pembahasan mengenai organisasi militer bentukan Jepang. Organisasi tersebut diantaranya Seinindan (barisan pemuda), Keibondan (barisan polisi), dan Heiho (pembantu angkatan laut dan angkatan darat). Organisasi tersebut dibentuk untuk melatih barisan pemuda dalalam bidang militer yang akan membantu Jepang melawan sekutu.
114
MUSIK
ID’S TP UNY
115
NARATOR
Sobat pintar, demikianlah tadi kita sudah mendengarkan program audio ini. Sampai disini perjumpaan kita hari ini. Sampai berjumpa lagi dalam program audio di lain    kesempatan.
116
MUSIK
ID’S TP UNY

2 komentar: